
10 Rekomendasi Kompor Portable Terbaik 2023: Bisa Masak Dimana Saja
Memasak saat camping di alam terbuka adalah pengalaman yang saat menyenangkan. Namun, agar tidak ribet mengumpulkan kayu, kamu bisa membawa kompor portable yang bisa digunakan dimana saja. Selain bentuknya yang kompak, kompor portable juga memberikan nyala api yang lebih stabil meskipun saat situasi angin kencang. Harganya juga tidak terlalu mahal, lo! Oleh karena itu, simak 10 Rekomendasi Kompor Portable Terbaik di Indonesia ini agar dapat memilih dengan bijak sesuai dengan kebutuhan dan gaya hidup kamu! Untuk ulasan lainnya, baca juga merk butter dan frozen food terbaik!
This article is part of our Best of Home series. Click here to read more Best of Home articles.
Artikel ini terakhir diperbarui pada 27 Feb 2023
Daftar isi
|
10 Kompor Portable Terbaik di Indonesia
1. Fire Maple Star X1 Cooking Set
Kompor portable terbaik
Masak ketika camping menjadi lebih mudah dengan Fire Maple Star X1 Cooking Set. Ia hadir dengan perlengkapan kompor dan panci berukuran 1.5 Liter yang dapat disatukan menjadi satu bentuk yang kompak dan mudah dibawa kemana saja. Keunggulan utama dari produk Fire Maple ini adalah desain khusus yang menjaga api agar tidak keluar dari Collector Ring meskipun saat angin kencang dan cuaca ekstrim. Api yang terisolasi di dalam juga membuat proses masak menjadi lebih cepat dan menghemat bahan bakar hingga 30%.
Desain yang kokoh meskipun diterpa angin
Tak hanya itu, terdapat fitur lock pada kompor untuk mengunci posisi panci agar tidak goyah saat digunakan. Kamu juga dapat mengatur besar kecilnya api dengan mudah menggunakan fitur kenop. Tak perlu takut panas, panci berbahan alumunium anodize yang anti lengket dan anti karat ini juga sudah dilengkapi dengan sarung anti panas yang aman.
Keunggulan:
- Desain kompak
- Kapasitas panci besar 1.5 L
- Api terisolasi dengan baik
- Proses masak lebih cepat
- Sarung anti panas
- Kran pengatur besar api
Cek harga di Shopee > |
Cek harga di Lazada> |
2. Fire Maple FMS-116T Kompor Portable Titanium
Kompor portable tanpa selang yang sangat ringan
Masih dari Fire Maple, kompor portable model FMS-116T hadir dengan harga yang lebih murah, namun menghasilkan api yang lebih besar. Cocok untuk kegiatan camping dan hiking, kompor ini memiliki desain lipat sehingga tidak memakan banyak ruang di tas carrier kamu. Uniknya, ia memakai bahan titanium yang membuatnya menjadi lebih ringan dibandingkan kompor berbahan aluminium. Namun, tetap lebih kuat dan tahan lama!
Dengan desain tanpa selang dan seal berkualitas tinggi, kompor ini sangat aman digunakan.
Keunggulan:
- Api lebih besar
- Tanpa selang
- Desain lipat tidak memakan ruang
- Bahan titanium lebih ringan dan kokoh
Cek harga di Shopee > |
3. Winn Kompor Grill W2WS
Kompor grill portable
Makan masakan panggang saat kegiatan outdoor memang sangat terasa lezat, terutama pada saat camping di gunung atau di pantai ketika cuaca malam sedang dingin-dinginnya. Tak perlu ribet mengumpulkan kayu, kamu bisa wujudkan itu dengan Kompor Grill Portable Winn ini. Api dapat dinyalakan dengan dukungan dari gas kaleng yang terpasang dengan aman. Selain itu, fitur Double Safety menjaga kompor agar terhindar dari ledakan gas.
Keunggulan:
- Fungsi grill
- Bisa dengan gas kaleng dan gas elpiji
- Fitur Double Safety
Cek harga di Shopee > |
Cek harga di Lazada > |
4. Fire Maple FMS-118 Kompor Portable Hiking
Untuk api yang lebih besar
Fire Maple memang sudah dikenal sebagai salah satu merk kompor hiking terbaik, termasuk kompor edisi FMS-118 ini. Ia hadir dengan desain yang lebih besar dan kokoh, serta menggunakan fitur selang gas untuk menghasilkan api yang lebih besar. Masak masakan dengan berat hingga 7kg berkat kaki tiga cabang yang kokoh. Juga terdapat rongga-rongga pada penyangga untuk menjaga kestabilan kompor saat dihembus oleh angin kencang.
Fitur preheat tube untuk stabilitas api saat cuaca dingin
Berbeda dengan kompor hiking biasa, kompor Fire Maple ini memiliki kran pengatur besarnya api untuk penggunaan gas yang lebih efektif. Sementara, fitur preheat tube berperan untuk melancarkan penyaluran gas ke kompor agar pembakaran berfungsi normal saat cuaca dingin.
Keunggulan:
- Kompor portable dengan selang
- Kran pengatur besar api
- Preheat tube untuk stabilitas api
- Dapat menyangga hingga 7kg
Cek harga di Shopee > |
Cek harga di Lazada > |
5. Winn Gas Kompor Portable W2WS Double Safety Dua Fungsi
Bisa disambungkan dengan gas elpiji dan kaleng
Ingin memasak saat camping dengan kompor berbentuk sama seperti di rumah? Kompor portable Winn W2WS ini adalah jawabannya. Ia hadir dengan desain yang lebih kecil dan bisa dibawa dengan tas carrier pada umumnya. Kelebihan kompor ini tak hanya terletak pada fitur kenop pengatur besarnya api, tetapi ia juga bisa disambung dengan gas kaleng maupun gas elpiji. Ia hanya memiliki berat 1.3kg dan sudah dibekali dengan fitur keamanan yang tinggi untuk kenyamanan pemakaian.
Keunggulan:
- Bisa disambungkan dengan gas elpiji dan kaleng
- Berat 1.3kg
- Fitur keamanan tinggi
Cek harga di Shopee > |
Cek harga di Lazada > |
6. Cosmos Kompor Gas Portable CGC-121P
Kompor anti panas dengan berat lebih ringan
Kompor Cosmos CGC-121P ini dibuat dengan bahan aluminium anti panas yang aman digunakan. Meskipun hanya bisa disambungkan dengan gas kaleng, ia hadir dengan harga yang lebih murah dan memiliki berat lebih ringan. Memasak juga lebih nyaman berkat sistem yang bisa memutuskan aliran gas secara otomatis apabila tekanan di dalam tabung gas terlalu besar.
Keunggulan:
- Tungku aluminium anti panas
- Mati otomatis jika tekanan gas terlalu besar
- Ringan
Cek harga di Shopee > |
Cek harga di Shopee > |
7. Consina Spirit Burner Kompor Kemah Spirtus Ultra light
Kompor portable paling kompak dan ringan
Consina sudah dikenal di kalangan hiker atas produknya yang berkualitas tinggi, mulai dari tas carrier, jaket, sleeping bag, dan tak terkecuali kompor Consina Spirit Burner ini. Hadir dengan desain yang sangat kompak dan berat hanya 105g saja, kompor ini adalah pilihan terbaik untuk kamu yang tidak ingin membawa banyak barang berat di dalam tas saat camping. Ia menggunakan bahan bakar spiritus untuk menyalakan api, sehingga lebih aman daripada kompor berbahan bakar gas.
Keunggulan:
- Ukuran paling kompak dan ringan
- Bahan bakar spiritus
Cek harga di Shopee > |
Cek harga di Lazada > |
8. Lixada Kompor Stainless Steel Portable
Untuk masak dengan bahan bakar kayu
JIka kompor lainnya menggunakan bahan bakar gas atau spiritus, kompor unik dari Lixada ini tidak menggunakan bahan bakar kimia apapun! Kamu dapat menyalakan api menggunakan ranting yang dikumpulkan selama mendaki, atau dari sampah sisa-sisa makanan. Tentunya, ketersediaan bahan bakarnya sangat tidak terbatas dan sehingga kamu bisa masak sesering apapun saat mendaki. Selain itu, kamu juga berkontribusi dalam menjaga lingkungan karena mengurangi emisi kimia dan jejak karbon!
Tak perlu khawatir, ia hanya memiliki diameter berukuran 8cm dan bisa dilepas pasang yang sangat menyimpan ruang. Terlebih lagi, bahan kompor terbuat dari stainless steel yang kokoh dan anti karat.
Keunggulan:
- Kompor untuk bahan bakar kayu
- Bahan stainless steel
- Bisa dilepas pasang
Cek harga di Lazada > |
9. Lixada Kompor Portable 2 in 1
Bisa memasak dan memanggang sekaligus
Masih dari Lixada, kompor portable multifungsi ini bisa digunakan untuk memasak dan memanggang. Desainnya juga sangat kompak dan bisa dikemas dalam bentuk yang lebih kompak pada saat penyimpanan. Jika kompor biasa dapat jatuh diterpa angin saat hiking, kompor Lixada ini dilengkapi dengan fitur katup kontrol udara yang dapat disesuaikan dengan berbagai area dan situasi.
Keunggulan:
- Baja tahan karat
- Multifungsi
Cek harga di Lazada > |
10. MATOUGUI Kompor Windproof KP8301
Ingin lebih berhemat? Tenang saja, kompor Matougui KP8301 adalah rekomendasi terbaik kami untuk kompor portable dengan harga yang terjangkau. Ia sudah dilengkapi dengan windshield untuk menjaga api tetap menyala saat angin kencang. Fitur-fitur berguna lainnya adalah keran gas untuk mengatur besarnya api, 4 cabang kaki untuk kestabilan memasak, serta tas kompor untuk kemudahaan penyimpanan.
Keunggulan:
- Harga terjangkau
- Windshield untuk stabilitas api
- Tas kompor
Cek harga di Shopee > |
Artikel terkait: |
FAQ
Apa saja merk kompor portable terbaik di Indonesia?
Menyediakan berbagai jenis kompor portable untuk keperluan outdoor dengan kualitas tinggi, Fire Maple adalah salah satu merk kompor portable terbaik di Indonesia.
Amankah menggunakan kompor gas portable?
Sebagian besar kompor gas portable telah dilengkapi dengan fitur keamanan yang baik untuk mencegah kecelakaan gas. Salah satu contohnya adalah kompor portbale Cosmos yang secara otomatis akan memotong aliran gas apabila tekanan gas di dalam kaleng atau tabung terlalu tinggi.
Dimana tempat berbelanja kompor portable terbaik di Indonesia?
Kita terbiasa membeli perlengkapan rumah tangga di toko secara langsung, padahal harga kompor portable terbaik di toko online jauh lebih murah dibandingkan toko offline. Dari semua marketplace online di Indonesia, Shopee adalah rekomendasi kami untuk membeli alat elektronik rumah tangga. Selain harga yang lebih murah, pilihan di Shopee juga jauh lebih banyak!
Semoga rekomendasi 10 Kompor Portable Terbaik di Indonesia ini dapat membantu kamu untuk menemukan pilihan kompor portable terbaik yang tepat sesuai kebutuhanmu. Baca juga rekomendasi produk rumah tangga lainnya di webite kami. Jika kamu menganggap tulisan ini berguna, silahkan bagikan terhadap teman dan kerabat kamu ya. Tunggu rekomendasi-rekomendasi lainnya!
This post was brought to you by The Wedding Vow.
Disclosure: All opinions remain the writer’s own. There may be paid or sponsored mentions in the above article, but we believe in honesty of relationship, opinion, and identity. We will only recommend services that we have tried and tested ourselves or have done extensive research and find them to be useful recommendations. For more information, kindly refer to our copyright & disclosure policy.
To get featured on The Wedding Vow, email advertise@theweddingvowsg.com for advertising, editorial@theweddingvowsg.com for media content.

