10 Rekomendasi Sepeda Lipat Terbaik 2021
All Posts,  Best of Indonesia,  Lifestyle

10 Rekomendasi Sepeda Lipat Terbaik Untuk Setiap Harga 2023

Tren bersepeda muncul bukan tanpa alasan. Selain memang membuat tubuh menjadi lebih, menggunakan sepeda sebagai kendaraan utama juga membantu mengurangi polusi dari kendaraan bermotor. Namun tak semua sepeda cocok menawarkan kepraktisan seperti sepeda lipat. Cocok untuk pesepeda yang tinggal di perkotaan, sepeda lipat hadir dengan berbagai fitur menarik mulai dari bantuan energi listrik, gps, dan sebagainya. Desainnya yang bisa dilipat juga memudahkan jika ingin membawa sepeda menggunakan mobil, atau ketika kamu ingin sepeda naik elevator. Maka dari itu, kami merekomendasikan 10 Sepeda Terbaik di Indonesia, dengan berbagai tipe dan rentang harga, sesuai dengan kebutuhan dan gaya hidup kamu! Baca juga ulasan sepeda gunung dan road bike terbaik!

Artikel ini terakhir diperbarui pada 29 Jan 2023

Daftar isi

Sepeda Lipat Terbaik di Indonesia

1. Lankeleisi Moped Sport Version XT750

Lankeleisi Moped Sport Version XT750

Sepeda lipat pintar terbaik

Untuk kamu yang ingin lebih praktis, sepeda listrik dari Lankeleisi ini boleh dicoba. Hadir dengan konsep hybrid, sepeda ini bisa melaju dengan tenaga listrik sehingga kamu bisa menghemat energi dan tetap dalam kondisi segar saat tiba di tujuan. Total ada 3 mode operasi yang bisa kamu pilih, yaitu Human Riding Mode untuk kayuhan manual, Leisure Electric Mode untuk operasi tenaga listrik hingga 30 km/jam, atau Intelligent Power Assist Mode untuk mengayuh sepeda lebih ringan dengan bantuan tenaga listrik. 

Pengisian daya cepat

Uniknya, sepeda ini juga bisa dilipat yang memudahkan jika ingin kamu bawa menggunakan mobil. Baterainya cukup besar dengan kapasitas 10aH dan memiliki pengisi daya fast-charging untuk pengisian daya cepat. Terdapat Smart Display pada kemudi yang menampilkan informasi seperti jarak tempuh, kecepatan, dan daya baterai. Tak perlu khawatir soal karat, kerangkat terbuat dari Hard Tail Frame yang tidak hanya kokoh dan ringan, tetapi juga tidak berkarat. 

Meskipun harganya cukup mahal, kualitas sepeda Lankeleisi tidak perlu diragukan lagi. Bahkan, ia juga dilengkapi dengan aksesoris seperti gembok, bel, pompa angin, dan set kunci. 

Keunggulan:
  • Konsep hybrid dan tenaga elektrik
  • Kecepatan hingga 30 km/jam
  • Kapasitas baterai tinggi
  • Dapat dikayuh tanpa listrik
  • Rangka aluminium alloy
  • Lampu depan
  • Smart Display
Cek harga di Shopee > 

2. Xiaomi HIMO Z20

Xiaomi HIMO Z20

Sepeda listrik dengan shock-absorption yang baik

Gowes keren dengan Xiaomi HIMO Z20, salah satu sepeda lipat elektrik terbaik saat ini. Hadir dengan desain kompak dan keren, sepeda ini memiliki 3 mode operasi dan 6 transmisi kecepatan. Uniknya, baterai bisa dilepaskan dan diganti dengan mudah, meskipun 1 baterai penuh dapat mencapai hingga 80 km perjalanan dengan kecepatan hingga 25 km/jam. Sepeda ini juga bersertifikasi tahan air IPX7, yang aman jika tenggelam hingga kedalaman 1 meter dalam 30 menit. 

Sangat mudah dilipat

Salah satu fitur unggulan sepeda dari Xiaomi ini adalah desainnya yang mudah dilipat, sehingga memudahkan jika kamu memasuki elevator atau ingin membawa sepeda dengan mobil. Sementara, tempat duduk sepeda bisa dilepas dan dialihfungsikan sebagai pompa angin, jadi kamu tak perlu ribet membawa pompa angin terpisah di dalam tas. Kerangka aluminiumnya memilih ketahanan sangat tinggi dan  telah diuji getaran hingga 150,000 kali. 

Keunggulan:
  • Tenaga elektrik
  • Mudah dilipat
  • Shock Absorption
  • Baterai lithium yang bisa dilepas
  • In-seat air pump
  • Desain kompak dan keren
  • Waterproof IPX7 
Cek harga di Shopee > 

3. Element Ecosmo Police

Element Ecosmo Police

Desain warna hitam yang gagah

Element Ecosmo Police adalah salah satu sepeda lipat terkeren yang ada saat ini. Ia hadir dengan warna hitam yang macho, dan memiliki velg desain balap pada tubuh sepeda lipat yang kompak. Selain itu, ada beberapa garis berwarna biru pada body sepeda yang seperti bercahaya dalam keadaan gelap. Untuk transmisinya sendiri menggunakan shifter Sensah 11 kecepatan yang memberikan kebebasan lebih banyak dalam segala medan. Tak perlu khawatir lagi saat mendaki karena kayuhan akan tetap ringan. 

Handling ringan untuk kemudahan manuver di perkotaan

Sepeda dari Element ini didesain khusus untuk dipakai di area perkotaan. Handling-nya yang lebih ringan bikin belok-belok di segala jenis sudut kota yang sempit dan padat menjadi lebih mudah. Remnya sudah menggunakan teknologi Discbrake Hydraulic yang tentunya lebih pakem dan terasa halus. Sepeda ini memiliki bobot hanya 12.91 kg yang tergolong ringan. 

Keunggulan:
  • Gaya yang lebih macho
  • Shifter Sensah 11 speed
  • F/R brake Tektro Discbrake Hydraulic
  • Rangka alloy
  • Bobotnya hanya 12.91kg
  • Velg racing
Cek harga di Shopee > 

4. United Black Horse

United Black Horse

Rangka ringan dan anti karat

Dibuat oleh pabrikan anak negeri, United Black Horse adalah sepeda lipat terbaik non-listrik saat ini. Keunggulannya terletak pada bahan rangka Chromoly yang sangat ringan namun kuat dan tahan karat. Cocok untuk segala medan perkotaan, sepeda ini memiliki fitur transmisi Shimano Sora yang menawarkan 9 pilihan kecepatan dan ban berukuran 16 inci. Desainnya keren dan stylish, cocok untuk dipakai oleh segala umur dan gender. 

Keunggulan:
  • Rangka ringan dan anti karat
  • 9 kecepatan
  • Desain modern dan nyaman digunakan
  • Cocok untuk segala umur
  • Produksi anak negeri
Cek harga di Lazada > 

5. Pikes Gen 2 Central Java Edisi Wonderful Indonesia

Pikes Gen 2 Central Java Edisi Wonderful Indonesia

Corak budaya Indonesia yang melegenda

Pikes Gen 2 adalah salah satu sepeda lipat best seller dan idola masyarakat perkotaan menurut Kontan. Pada edisi Wonderful Indonesia-nya ini, rangka sepeda telah didesain dengan relief yang mencerminkan budaya-budaya Indonesia, serta logo Wonderful Indonesia yang keren. Cocok untuk kamu yang cinta budaya Indonesia! Memiliki berat 13 kg yang cukup ringan untuk sepeda lipat, Pikes Gen 2 menggunakan rangka chromoly yang kuat dan tahan karat. Sedangkan, transmisinya menggunakan Sturmey Archer 6 kecepatan. 

Keunggulan:
  • Corak budaya Indonesia yang unik
  • 6 kecepatan
  • Berat 13kg
  • Best seller
Cek harga di Lazada > 

6. Jefferys FDB207 Flag Edition

Jefferys FDB207 Flag Edition Sepeda Lipat Terbaik

Tampil kece dengan sepeda vintage

Suka dengan gaya vintage? Jeffreys FDB207 Flag Edition ini mungkin cocok untuk kamu. Sepeda berukuran 20 inci ini dibekali dengan shifter Shimano Shift 7 kecepatan untuk berbagai medan perkotaan. Sementara, sistem pengereman menggunakan V-brake pada bagian depan dan belakang untuk pengalaman gowes yang lebih nyaman. Sangat pakem pada kondisi jalanan apapun! 

Keunggulan:
  • Desain vintage
  • Shifter Shimano Shift 7 kecepatan
  • V-Brake bagian depan dan belakang
Cek harga di Shopee > 

7. Sepeda Lipat Avand Chester IX

Sepeda Lipat Avand Chester IX Terbaik

Gaya sporty untuk kawula muda

Sepeda lipat Avand Chester IX ini juga patut dipertimbangkan. Gayanya yang simpel dan sporty membuat sepeda ini pilihan tepat untuk para anak muda. Ia memiliki rangka berbahan alloy yang ringan dan kuat dipadukan dengan ban berukuran 20 inci yang cocok untuk medan perkotaan. Gowes pun menjadi nyaman dengan 9 pilihan kecepatan. Keunggulan lainnya dari sepeda Avand Chester ini adalah fitur magnet kuat pada roda bagian depan dan belakang, agar menjaga sepeda tetap terlipat dengan aman. 

Keunggulan:
  • Rangka berbahan alloy
  • Desain sporty
  • 9 kecepatan
  • Desain lipat dengan magnet
  • Rem hydraulic
Cek harga di Lazada > 

8. Dahon Ion Madison

Dahon Ion Madison Sepeda Lipat Terbaik

Gaya trendy dengan tempat duduk yang nyaman

Dahon Ion Madison adalah sepeda lipat pabrikan elemen dengan gaya trendy dan sporty. Dengan pengalaman lebih dari 25 tahun di industri sepeda, kualitas sepeda lipat Elemen memang tak perlu diragukan lagi. Desain tempat duduk dan kemudi telah diukur khusus agar memberikan kenyamanan bersepeda pada waktu yang lama. Sedangkan, shifter 7 kecepatan memberikan kamu kebebasan yang cukup untuk gowes pada berbagai kondisi. 

Keunggulan:
  • Shifter 7 kecepatan
  • Tempat duduk nyaman
Cek harga di Shopee > 
Cek harga di Lazada > 

9. Pacific Noris Pro

Pacific Noris Pro

Bisa dilipat dan lepas pasang tanpa alat

Sepeda lipat Pacific Noris Pro ini tak hanya tampil dengan desain keren, namun juga praktis. Ia mudah dilipat hingga ukuran yang sangat kompak untuk menghemat tempat penyimpanan. Uniknya, roda dapat dilepas pasang dengan mudah tanpa menggunakan alat, lo! Kerangkanya ringan dan tahan karat, sehingga enak dipakai untuk gowes di perkotaan. Selain itu, ia memiliki 8 pilihan kecepatan dan teknologi rem hydraulic seperti di sepeda motor untuk rem yang benar-benar pakem. 

Keunggulan:
  • Kerangka ringan dan tahan karat
  • 8 kecepatan
  • Rem cakram hydraulic
  • Roda dapat dilepas pasang dengan mudah tanpa menggunakan alat
Cek harga di Lazada > 

10. Bike N Bike Nich Pro

Bike N Bike Nich Pro

Sepeda budget terbaik

Tak perlu khawatir jika kamu punya budget terbatas, Bike N Bike Nich Pro ini hadir dengan harga dibawah Rp. 3jutaan namun tetap memiliki kualitas dan fitur yang mumpuni. Bagaimana tidak, rangkanya berbahan alloy dan shifter-nya menawarkan hingga 9 pilihan kecepatan. Terdapat 4 pilihan warna, yaitu hitam, kuning, silver, dan abu-abu. Tak perlu ragu lagi karena ia juga memiliki garansi resmi hingga 2 tahun dan sudah disertifikasi SNI. 

Keunggulan:
  • Harga terjangkau
  • 9 kecepatan
Cek harga di Shopee > 

 

Artikel terkait:

FAQ

Apa saja merk Sepeda Lipat terbaik di Indonesia?

Untuk kamu yang suka dengan sepeda lipat yang bertenaga listrik, Lankeleisi dan Xiaomi bisa menjadi pilihan. Namun, jika kamu lebih suka dengan sepeda lipat tanpa listrik alias bertenaga manual, sepeda pabrikan United adalah salah satu merk sepeda lipat terbaik saat ini.

Bagaimana cara memilih sepeda lipat?

Yang perlu kamu perhatikan adalah apakah desainnya mudah dilipat atau tidak. Pilihlah sepeda lipat yang menggunakan magnet untuk menjaga posisi lipat yang baik dan kuat. Selain itu, pilihlah sepeda yang memiliki rangka minimal bahan aluminium alloy atau chrominium. Karena bahan tersebut lebih kuat dan tahan karat, meskipun bersifat lebih ringan dibandingkan bahan rangka lainnya.

Berapa harga sepeda lipat yang bagus? 

Pada umumnya, sepeda lipat berkisar dari harga Rp. 2 jutaan hingga belasan bahkan puluhan juta. Namun, sepeda lipat dengan harga Rp. 3 juta pada dasarnya sudah memiliki spesifikasi yang mumpuni asal kamu bisa memilih dengan tepat.

Dimana tempat berbelanja Sepeda Lipat terbaik di Indonesia?

Kita terbiasa membeli perlengkapan rumah tangga di toko secara langsung, padahal harga kulkas terbaik di toko online jauh lebih murah dibandingkan toko offline. Dari semua marketplace online di Indonesia, Shopee adalah rekomendasi kami untuk membeli alat elektronik rumah tangga. Selain harga yang lebih murah, pilihan di Shopee juga jauh lebih banyak!

 

Semoga rekomendasi 10 Sepeda Lipat Terbaik di Indonesia ini dapat membantu kamu untuk menemukan pilihan kulkas terbaik yang tepat sesuai kebutuhanmu. Baca juga rekomendasi produk rumah tangga lainnya di webite kami. Jika kamu menganggap tulisan ini berguna, silahkan bagikan terhadap teman dan kerabat kamu ya. Tunggu rekomendasi-rekomendasi lainnya!


This post was brought to you by The Wedding Vow.

Disclosure: All opinions remain the writer’s own. There may be paid or sponsored mentions in the above article, but we believe in honesty of relationship, opinion, and identity. We will only recommend services that we have tried and tested ourselves or have done extensive research and find them to be useful recommendations. For more information, kindly refer to our copyright & disclosure policy.

To get featured on The Wedding Vow, email advertise@theweddingvowsg.com for advertising, editorial@theweddingvowsg.com for media content.